Kamis, 17 Juli 2014

PERNIKAHAN DINI


Sebelum bicara soal pernikahan dini, perlu disepakati dulu, berapa sih usia orang menikah yang kita anggap normal? Sehingga kita punya persepsi yang sama tentang berapa sih usia pernikahan yang dini itu?
    Kalau kita melihat masa lalu dan sekarang, telah terjadi pergeseran persepsi tentang pernikahan dini di masyarakat. Secara umum, usia orang dulu
menikah (wanita usia 18-22 tahun sedangkan laki-laki usia 23-26 tahun) sehingga kalau dulu ada yang menikah usia 16 tahun/ 17 tahun itu disebut menikah usia dini atau mungkin malah dibawah usia itu. Tetapi kalau sekarang, usia normal menikah secara umum untuk wanita antara 24-27 tahun dan untuk lak-laki adalah usia 27-30 an tahun. Dibawah usia itu
boleh dibilang menikah dini.
      Tetapi kita bisa melihat dalam kasus-kasus khusus misalnya saja di Jakarta, normal wanita menikah sekarang ini antara 28 tahun – 33 tahun dan normal menikah laki-laki adalah usia 30 tahun atau 35 tahun. Atau special case di Batam, wanita menikah di usia normal 22 – 25 tahun dan laki-laki di usia 24-28 tahun. Sehingga sebenarnya patokan menikah dini ini bisa bermacam-macam.
      Kalau kita melihat apakah kita sebaiknya menikah di usia muda (menikah dini dengan patokan sekarang) ataukah kita menikah pada umumnya orang, perlu dipertimbangkan beberapa hal :
1.  Dorongan seksual di usia puber sekitar 17 tahun akan merubah perilaku

     seseorang. Dan ini membawa resiko cara mereka berhubungan dengan
     lawan jenisnya.
2.  Perkiraan usia anak di saat dewasa nanti, usia orang tua sudah masuk usia

     berapa?
3.  Kematangan kedewasaan yang berakibat kesiapan mental serta perkiraan

     kesiapan mereka secara financial untuk memenuhi kebutuhan hidup
     keluarga.
Kalau kita mempertimbangkan point no 1 maka ada pertanyaan mendasar pada diri kita, manakah yang pokok, membiarkan hubungan antar pemuda dan pemudi yang bisa berujung pada sex bebas, ataukah memilih menikah segera?
Kalau kita melihat point ke 2, maka pertanyaan dasar adalah bagaimana seandainya si anak masih membutuhkan biaya misal untuk pendidikan atau kehidupannya sementara orang tua sudah terlalu tua untuk bekerja?
Kalau kita melihat point no 3, maka pertanyaan dasar adalah kapan kesiapan mental / kedewasaan seseorang itu siap untuk menikah? Dan di usia berapa kira-kira secara financial sudah siap juga untuk memenuhi kehidupan berumah tangga?
By : Edi Setiawan, Ahli Komunikasi Universal di Colors Radio 87,7 FM atau di www.redio.in atau di red tv

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Setelah dibaca jangan lupa posting komentarnya ya...terimakasih